PENGEMBANGAN MEDIA E-LEARNING BERBASIS MOODLE PADA MATERI PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL KELAS VII

  • Gusti Ema Zaleha Universitas Lambung Mangkurat
  • Hidayah Ansori Universitas Lambung Mangkurat
  • Rahmita Noorbaiti Universitas Lambung Mangkurat
Keywords: E-learning, Learning Management System (LMS) Moodle, Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel, ADDIE

Abstract

Pada zaman digital ini, dunia pendidikan dihadapkan pada tantangan untuk menyelaraskan teknologi ke dalam proses belajar-mengajar. Perkembangan teknologi ini telah merubah cara kita belajar dan mengajar menjadi lebih variatif yang tak hanya melalui verbal tapi juga dapat melalui audio, video, teks, maupun gambar. Akan tetapi hal tersebut belum secara optimal dilakukan, sehingga melalui penelitian ini dikembangkanlah platform pembelajaran elektronik menggunakan sistem Moodle untuk menunjang pembelajaran jarak jauh yang dapat menyajikan materi pembelajaran dalam bentuk gambar, video, audio maupun teks pada topik persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel untuk siswa kelas VII. Penelitian menggunakan metode penelitian pengembangan atau Research and Development dengan ADDIE sebagai model penelitian yang memuat proses Analyze, proses Design, proses Develop, proses Implement, dan proses Evaluate. Pengembangan e-learning menggunakan Learning Management System (LMS) berbasis Moodle menggunakan angket dan wawancara sebagai instrumen penelitian dan data kualitatif yang diubah menjadi data kuantitatif menggunakan skala Likert sebagai teknik analisis. Subjek yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas VII. Setelah dilakukan uji validitas diperoleh skor 4,00 dengan klasifikasi valid oleh validator media dan materi, serta uji kepraktisan diperoleh skor 3,10 dengan klasifikasi praktis oleh guru dan siswa, sehingga e-learning menggunakan LMS Moodle menjadi media pembelajaran yang layak digunakan.

References

Juhaeni, Safaruddin, Nurhayati, R., & Tanzila A. N. (2020). Konsep Dasar Media Pembelajaran. Journal of Islamic Education at Elementary School, 1(1), 38-46.

Kharismaputra, A.P. (2013). Analisis Penentu Penerimaan Sistem Informasi E-Learning oleh Siswa SMK di Surakarta Tahun 2012. Jurnal Pendidikan Bisnis dan Ekonomi, 1(1), 2.

Nagel, P. J. F. (2020). Peningkatan SDM Indonesia yang Berdaya Saing melalui Pendidikan di Era Transformasi Digital dan Teknologi yang Berkelanjutan. Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan VII, 31-38. Yogyakarta: Institut Teknologi Adhi Tama.

Narayana, I W.G. (2016). Analisis Terhadap Hasil Penggunaan Metode Pembelajaran Synchronous Dan Asynchronous. Prosiding SEMNASTEKNOMEDIA Online, 4(1), 139–144. Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Amikom.

Nicolaou, C., Matsiola, M., & Kalliris, G. (2019). Technology-Enhanced Learning and Teaching Methodologies through Audiovisual Media. Education Sciences. https://doi.org/10.3390/EDUCSCI9030196.

Nurseto, T. (2011). Membuat Media Pembelajaran Yang Menarik. Jurnal Ekonomi & Pendidikan, 8(1), 19-35. https://doi.org/10.21831/jep.v8i1.706.

Oka, G.P.A. (2017). Media dan Multimedia Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.

Prasetiya, J. A., Kusdinar, U. (2016). Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis E-Learning Menggunakan Moodle pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar untuk Siswa SMP Kelas VIII. Prosiding SEMNASTEKNOMEDIA Online, 129-135. Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Amikom.

Pratama, R.E. & Mulyati, S. (2020). Pembelajaran Daring dan Luring pada Masa Pandemi Covid-19. Gagasan Pendidikan Indonesia, 1(2), 49-59. http://dx.doi.org/10.30870/gpi.v1i2.9405.

Seprina, I. & Yulianingsih, E. (2021). Pemanfaatan Moodle dalam Implementasi E-Learning di Sekolah Kejuruan (Studi Kasus: SMK Bina Jaya Palembang). Jurnal Ilmiah Betrik, 12(2), 139-145. http://dx.doi.org/10.36050/betrik.v12i2.323.

Singh, R., Singh, S., & Mishra, N. (2024). Influence of e-learning on the students' of higher education in the digital era: A systematic literature review. Educ. Inf. Technol., 29, 20201-20221. https://doi.org/10.1007/s10639-024-12604-3.

Suyahman, S., Pattiruhu, C., Zuhriyah, A., Rintaningrum, R., & Manyullei, S. (2024). Use of Learning Media to Increase Student Motivation in Junior High School. World Psychology. https://doi.org/10.55849/wp.v3i1.605.

Wahyuaji, N. R., Taram, A. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis E-Learning Menggunakan Learning Management System (LMS) MOODLE pada Materi Program Linear untuk Siswa SMA Kelas XI. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Matematika. Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Ahmad Dahlan.

Widoyoko, S. E. P. (2017). Evaluasi Program Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Wulandari, A., Salsabila, A., Cahyani, K., Nurazizah, T., & Ulfiah, Z. (2023). Pentingnya Media Pembelajaran dalam Proses Belajar Mengajar. Journal on Education. https://doi.org/10.31004/joe.v5i2.1074.

Yuliastuti, N., Pujayanto, Ekawati, E. Y. (2014). Pengembangan Media Pembelajaran IPA Terpadu Berbasis E-Learning dengan Moodle untuk Siswa Sekolah Menengah Pertama pada Tema Pengelolaan Sampah. Jurnal Pendidikan Fisika, 2(1), 15.

Published
2025-07-16
How to Cite
Zaleha, G., Ansori, H., & Noorbaiti, R. (2025). PENGEMBANGAN MEDIA E-LEARNING BERBASIS MOODLE PADA MATERI PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL KELAS VII. JURMADIKTA, 5(2), 106-115. https://doi.org/10.20527/jurmadikta.v5i2.2898
Section
Articles