IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 DITINJAU DARI JADWAL DAN ALOKASI WAKTU MATA PELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN SEKOLAH DASAR DI KOTA BANJARBARU

  • Luqmanul Hakim Universitas Lambung Mangkurat
  • Syamsul Arifin Universitas Lambung Mangkurat
  • Tri Irianto Universitas Lambung Mangkurat
Keywords: Kurikulum 2013, PJOK, Kebijakan, Kepala Sekolah, Jadwal, Alokasi waktu.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kebijakan sekolah mengenai penetapan jadwal dan alokasi waktu mata pelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan sekolah dasar Kota Banjarbaru. Sampel atau subjek yang diteliti pada penelitian ini adalah sekolah dasar negeri yang bermitra dengan universitas lambung mangkurat di kota Banjarbaru yang berjumlah 7 sekolah. Pengumpulan data pada penelitian ini berupa dokumentasi dari program semester dan program tahunan mata pelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan.

            Pada penelitian ini diketahui bahwa Kebijakan sekolah mengenai penempatan jadwal dan pengalokasian waktu mata pelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan pada kelas 3 dianggap belum bisa mengakomodir terhadap bagaimana pendidikan jasmani yang sesungguhnya, jadi kebijaksanaan sekolah belum bisa mengatasi masalah yang ada pada mata pelajaran pendidikan jasmani.

References

Andang, M. (2014). Manajemen Dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Dinn Wahyudin, M. (2014). Manajemen Kurikulum. Bandung: PT Remaja rosdakarya.

Fadillah, M. (2014). Implementasi Kurikulum 2013 Dalam Pembelajaran SD/Mi SMP/Mts SMA/Ma. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Husdarta, M. (2009). Manajemen Pendidikan Jasmani. Bandung: Alfabeta.

Irianto. Tri. Olahraga Pendidikan. Radar Banjarmasin, 13 Januari 2020.

Mashud, M. (2020). The Effectiveness of Physical Education Learning in Elementary School Located in Wetland Environment. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 5(2), 265-270.

Mulyasa, M. (2014). Pengembangan dan implementasi kurikulum 2013. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tentang Standar Kompetensi Lulusan. (2016)

Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tentang Standar Nasional Pendidikan. (2013).

Permendikbud Nomor 22 Tentang Standar Proses Pendidikan Dasar Dan Menengah. (2016).

Permendikbud Nomor 57 Tentang Pembelajaran Tematik Terpadu (2014).

Rahayu, E.T (2013). Strategi pembelajaran pendidikan jasmani. Bandung: alfabeta.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Undang-Undang Nomor 20 Tentang Sisitem Pendidikan Nasional (2003).

Published
2020-06-29